Al-Izhar 36 Tahun
Untuk Pendidikan Indonesia

Pendaftaran
Tahun Ajaran 2024/2025

Profil Sekolah

Al-Izhar Cinta Indonesia, Cinta Keragaman

Al-Izhar adalah sekolah umum islami yang menjunjung tinggi aspek keragaman dan kecintaan terhadap Indonesia, sehingga identitas siswa didik sebagai orang Indonesia dan berbahasa Indonesia dapat terus dipelihara dan dikembangkan sesuai dengan karakter dan minat mereka.

Tentang Al-Izhar

Mengapa Memilih Sekolah Al-Izhar Jakarta?

Komitmen Al-Izhar menjadi dasar pengembangan karakter para peserta didik. Senantiasa memberikan pendidikan yang terbaik untuk lintas generasi, menjadikan Al-Izhar sekolah swasta terbaik di Jakarta.

Prestasi Sekolah Al-Izhar

Pencapaian terbaik sekolah Al-Izhar.

A

Akreditasi DIKTI
dan Kemendikbud

0+

Lulusan Terbaik
Sekolah Al-Izhar

SBI

Sekolah Nasional
Berstandar Internasional

7Ha

Lingkungan Belajar
Luas dan Lengkap

Berita Sekolah

Berita dan artikel terbaru sekolah Al-Izhar.

#KITAALIZHAR

Lulusan berprestasi dari sekolah Al-Izhar.

Lulusan SMA Al-Izhar yang kini menjadi influencer, content creator, dan speaker di berbagai event yang sangat menginspirasi. Ayla memulai karirnya sebagai fashion stylist editor hingga akhirnya menjadi tolar ukur fashion wanita di Indonesia. Hingga saat ini Ayla masih terus menghadirkan konten-konten inspiratif di Instagramnya dengan followers berjumlah 403 ribu.
Ayla Dimitri
Influencer
Lulusan Fakultas Hukum Harvard University dan Universitas Indonesia. Shinta sempat bekerja sebagai konsultan dalam program keberlanjutan Pemerintah Indonesia (REDD+) sebelum mendirikan platform layanan kesehatan bernama Konsula. Setelah itu, Konsula diubah menjadi perusahaan makanan sehat yang dikenal dengan Lemonilo dan Shinta ditunjuk sebagai co-CEO.
Shinta Nur Fauzia
Entrepreneur
Lulusan Brown University dan Harvard University. Sempat bekerja sebagai konsultan di Mckinsey & Co, Co-Founder & Managing Director di Zalora, dan Chief Innovation Officer di Kartuku, hingga akhirnya mendirikan Gojek yang kemudian masuk daftar 50 perusahaan pengubah dunia. Pada 2019, Nadiem Makarim mundur dari Gojek dan menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayan RI.
Nadiem Makarim
Entrepreneur
Entrepreneur muda yang mendirikan perusahaan di bidang kreatif bernama Makna Creative dan platform untuk beragam komunitas berbagi ide yang disebut Euphoria Project. Setelah mundur dari Makna Creative, kini Keenan menjalankan agensi periklanan bernama STOIK Trisula untuk membantu klien dari berbagai industri. Keenan juga aktif diundang sebagai speaker untuk berbagi pengalaman seputar creativepreneur.
Keenan Pearce
Entrepreneur & Public Figure
Dikenal sebagai penyanyi cilik dan aktris. Namun, memiliki segudang prestasi akademik. Wanita lulusan SMA Al-Izhar ini menyelesaikan studi di Universitas di Indonesia dengan IPK Cum Laude. Tasya juga mendapatkan beasiswa LPDP di Columbia University dan aktif di forum-forum besar dunia, seperti menjadi Delegasi ECOSOC, moderator Winter Youth Assembly, pembicara di Xchange International Youth Summit hingga Nobel Peace Prize Forum.
Tasya Kamila
Aktris
Wanita yang kerap disapa Zizi ini adalah lulusan Fakultas Ekonomi, Universitas di Indonesia. Zizi juga terpilih sebagai pemenang Putri Indonesia 2008 dan terus mengukir prestasi di ajang Miss Universe 2009. Sejak saat itu, karirnya terus naik dan memutuskan untuk terjun ke dunia hiburan sebagai news presenter. Saat ini, Zizi aktif menjadi speaker di berbagai acara untuk menginspirasi orang lain.
Zivanna Letisha
Public Figure
Rayi Putra Rahardjo atau biasa dikenal Rayi Ran, satu dari anggota musik RAN yang berisikan 3 personil, Anindyo Baskoro dan Astono Handoko. Ketiganya merupakan lulusan SMA Al-Izhar. Prestasi Rayi bersama RAN sangat spektakuler, grup musik yang diciptakan pada 2006 tersebut sudah memenangkan banyak penghargaan, mulai dari Citra Award dan AMI Award. Rayi juga menjadi salah satu musisi Indonesia yang tergabung label musik internasional, Def Jam Records.
Rayi RAN
Aktor, Musisi & Penulis Lagu

Tentang Al-Izhar

Tour Sekolah Virtual

Eksplor ruang belajar dan fasilitas sekolah Al-Izhar dengan mudah secara virtual.